SALAM PAPUA (TIMIKA) - Tim 8 Relawan Jokowi Bergerak Bersama Prabowo (RJBBP) DPD Papua Tengah menyatakan dukungan kepada capres nomor urut 2, Prabowo Subianto -Gibran Rakabuming Raka untuk satu putaran.

Komitmen tim 8 bersama RJBBP ini disatukan melalui deklarasi bersama yang digelar di Sekretariat Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Maju (KIM) Jalan Poros SP5, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, Jumat (5/1/2024).

Deklarasi tersebut dihadiri puluhan relawan (Gibranku, Pranusa, dan tim Garuda 08) serta pimpinan dan perwakilan dari 8 partai politik pendukung yang tergabung dalam KIM, yakni Partai Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, Gelora, PSI, Garuda, dan PBB.

Berikut isi deklarasi yang  juga dilakukan secara daring  disaksikan langsung oleh pengurus Tim 8 RJBBP Pusat tersebut.

Kami DPD Tim 8 RJBBP Papua Tengah bersama Partai Koalisi Indonesia Maju menyatakan, Siap mendukung dan memenangkan  Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029.

 Kami siap bekerja sama dan berkolaborasi dengan partai-partai KIM untuk memenangkan Prabowo-Gibran sebagai  Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029.

Penasihat  Relawan tim 8 RJBBP Papua Tengah, Vebian Magal  mengatakan bahwa  deklarasi yang digelar merupakan bentuk komitmen bersama untuk memenangkan Prabowo-Gibran melalui satu putaran dengan meraih 80%  suara.

"Walaupun kita berbeda-beda, tapi satu tujuan  memenangkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden," ujar Vebian.

Meski  ada tim partai koalisi, tetapi untuk memenangkan Prabowo-Gibran perlu adanya relawan yang bisa mengawal suara. Karena itu, dirinya ingatkan  agar dalam memperjuangkan kemenangan, tetap  mengedepankan kesopanan dan kebaikan saat  kampanye.

“Di Mimika ada 236.995 DPT, karenanya kita harus berusaha keras untuk mencapai satu tujuan, yaitu kemenangan. Tinggal beberapa hari lagi  pelaksanaan Pemilu, maka perlu ditingkatkan semangat agar target tercapai," ungkapnya.

Sementara Ketua DPD Tim 8 RJBBP Papua dan Papua Tengah, Frankie Simboh mengatakan, setelah dilakukan deklarasi ini, timnya akan terus bergerak  dan berkolaborasi dengan  partai pengusung Prabowo-Gibran agar dapat bersama membuka sayap meraih kemenangan.

“Setelah deklarasi ini kita akan melakukan kegiatan-kegiatan yang bisa menyentuh masyarakat dan kita lihat bahwa saat ini elektabilitas bapak Prabowo terus mengalami peningkatan,” ujarnya.

Perkumpulan tim koalisi ini merupakan penyatuan sikap bahwa apa yang dilakukan saat ini sebagai bentuk dukungan demi kemenangan Prabowo-Gibran.

“Kami tim 8 RJBBP adalah sayap dari partai koalisi untuk mendorong Prabowo-Gibran menjadi Presiden dan Wakil Presiden menang satu putaran," tegasnya.

Wartawan: Evita

Editor : Acik