SALAM PAPUA (TIMIKA) - Pemerintah Kabupaten Mimika (Pemkab) melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) bersama PT Freeport Indonesia (PTFI) menggelar aksi bersih-bersih Kota Timika, Sabtu (17/2/2024), dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2024.

Turut hadir dalam kegiatan ini perwakilan kampus di Timika, Alumnus Alam Lestari Angkatan 18, KAMGAS, KARAKA, GBI SION, PAM GKI Ebenhezer, PAM GKI Pengharapan Amor, PAM GKI Viadolorosa, PAM GKI PNIEL, PAM GKI Marthen Luther, BKPRMI, KWARCAB Mimika, PERSEMI, KARAKAS, HAPAK, PMI, KKFC, Pemuda Kuala Kencana, PPGPI Timika dan ALL Star Persemi.

Aksi bersih-bersih kota ini dimulai dari Eks Pasar Swadaya Timika, kemudian ke Jalan Bougenville, Jalan Koperapoka, Eks Pasar Lama, Jalan Budi Utomo, Jalan Serui Mekar lalu kumpul kembali di Eks Pasar Swadaya.

Mewakili manajemen PTFI, Manager Environmental Central System And Project Departement PTFI, Pratita Puradyatmika menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Mimika melalui DLH atas kerjasama yang telah berjalan dari tahun ke tahun untuk kepedulian lingkungan Mimika.

“Kita hadir di sini bersama-sama untuk HPSN 2024, dimana kita merefleksikan diri untuk mengingat bagaimana sampah dapat merusak lingkungan,” ujarnya.

Ia menjelaskan, HPSN ini diperingati saat terjadinya peristiwa longsor sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Leuwigajah di Jawa Barat 19 tahun lalu. Longsor tersebut dipicu karena curah hujan yang sangat tinggi saat itu.

“Begitupun dengan kita di Timika yang juga memiliki curah hujan yang tinggi, jadi sebelum terjadi sebaiknya kita perlu sadar akan lingkungan kita, stop dengan penumpukan sampah, sebaiknya kita bisa memilih sampah sesuai perannya sehingga sampah juga bisa kita manfaatkan,” ungkapnya.

Dia berharap dengan mengajak kelompok-kelompok masyarakat dalam kegiatan bersih-bersih sampah ini, informasi tentang sampah dapat dibagikan kepada  masayarakat lebih luas.

“Saya yakin yang datang ini adalah orang-orang yang peduli akan lingkungan, maka program yang kita lakukan ini dapat ditularkan kepada orang lain, sehingga semua memiliki pandangan yang sama bahwa dengan peduli akan sampah maka lingkungan akan sehat,” harapnya.

Selanjutnya, Bupati Mimika Eltinus Omaleng yang diwakili Kepala DLH Mimika, Frans Kambu dalam sambutannya mengatakan bahwa HPSN diperingati setiap tahunnya sebagai momentum agar masyarakat semakin baik dalam mengelola sampah dan mampu meningkatkan kepedulian serta komitmen bersama untuk menyikapi sampah dengan lebih baik.

“Semoga momentum ini menjadikan kita lebih peduli terhadap pengelolaan sampah sebagaimana tema HPSN tahun 2024 yaitu “Atasi sampah plastik dengan cara produktif.” Untuk mengatasi masalah sampah dibutuhkan program pengelolaan yang komprehensif dan terpadu dari hulu ke hilir agar memberikan manfaat bagi masyarakat dan aman bagi lingkungan,” ujarnya.

Dia pun mengajak semua masyarakat untuk lebih memberi perhatikan tentang penanganan sampah plastik, memperkuat kerja sama, memperkuat hubungan dengan berbagai stakeholders untuk menangani sampah plastik secara produktif.

“Kita berharap dengan kegiatan ini dapat mewujudkan momentum untuk memperkuat posisi Pemerintah Indonesia dalam International Legally Binding Instrument (ILBI) on plastic pollution dan kesiapan dalam melaksanakan komitmen zero waste zero emission 2050,” ungkapnya.

Penulis: Evita

Editor: Jimmy