SALAM PAPUA (TIMIKA) - Kepala Dinas Pertanian, Holtikultura dan Perkebunan (Distanbun) Kabupaten Mimika, Alice Irene Wanma mengungkapkan untuk tahun 2024 pihaknya menyediakan 2 jenis pupuk subsidi bagi Lima Distrik di Kabupaten Mimika.

“Untuk sekarang memang pupuk subsidi lagi susah sekali, dari Pusat hanya dapat 2 pupuk,” ujarnya kepada salampapua.com saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (27/2/2024).

Untuk dua pupuk subsidi yaitu pupuk urea dan NPK, dimana pupuk urea 476 Ton dan NPK 406 Ton, bahkan untuk tahun lalu Distanbun hanya mendapatkan subsidi pupuk NPK 500 Ton.

“Untuk lima Distriknya itu, Iwaka 352,382 Ton, Mimika Baru 100,839 Ton, Mimika Timur 177,341 Ton, Wania 224,391 Ton, dan Kuala Kencana 27,247 Ton. Jadi pupuk ini kita jual dengan harga subsidi dan setiap Distrik ada kelompok taninya. Nah petani yang terdaftar dalam kelompok tani yang bisa membeli pupuk subsidi ini, karena kalau di pasaran itu lebih mahal harganya,” jelasnya.

Ia menambahkan, untuk tahun 2024 ini Distanbun Mimika akan memberikan pelatihan Biosaka bagi Petani, yang mengajarkan cara membuat pupuk dari daun kering.

“Pelatihan ini sudah kami lakukan di tahun 2023 dan sudah terbukti pupuk dari daun kering sangat bagus buat tanaman. Jadi kita akan buatkan pelatihan sehingga bisa diajarkan ke petani lainnya,“ tutupnya.

Penulis: Evita

Editor: Jimmy