SALAM PAPUA (TIMIKA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU)
Kabupaten Mimika melantik sebanyak 811 petugas Pemutahiran Data Pemilih
(Pantarlih) se- Kabupaten Mimika, untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024,
yang dilaksanakan di Gor Futsal Jalan Poros SP 5, Senin (24/6/2024).
Pelantikan dilakukan oleh Ketua KPU Mimika Dete Abugau dan
didampinggi oleh Koordiv Hukum KPU Mimika, Hironimus Ladoangin Kia Ruma,
Koordiv Teknis KPU Mimika, Fransiskus Xaverius Ama Bebe Bahy, Koordiv data dan
informasi KPU Mimika, Budiono dan K0ordiv SDM KPU Mimika, Delince Somou.
Dete mengatakan, tugas yang dibebankan oleh Negara kepada
811 petugas Pantarlih merupakan tugas yang mulia, dimana Pantarlih harus
memastikan bahwa data harus akurat. Untuk itu, semua petugas diharapkan dapat
melakukan pendataan pemilih sesuai, rill dan jujur saat dilapangan.
“Kami berharap Pantarlih dapat bekerja dengan baik dan benar
di lapangan, jadi semua data pemilih bisa sesuai saat pelaksanaan Pilkada
nanti,” ujarnya.
Menurutnya, suksesnya Pilkada bedasarkan dengan pendataan
pemilih, sehingga Pantarlih diminta agar tetap menjaga indenpendensi, dan
memastikan semua warga yang memiliki hak untuk memilih dapat ikut dalam pesta demokrasi.
“Berharap rekan-rekan Pantarlih dapat menjalin koordinasi
dengan baik oleh PPS dan tingkat kelurahan juga kampung. Mari kita bersama
sukseskan Pilkada ini dengan bekerja keras,” ungkapnya.
Selain itu Hironimus Kia Ruma mengucapkan terima kasih
kepada petugas Pantarlih, karena sudah berpartisipasi dalam mensukseskan
Pilkada 2024.
“Berkat kerja keras PPS, dalam perekruran Pantarlih,
sehingga kouta Pantarlih bisa terpenuhi. Padahal awalnya kami takut jangan
sampai kami kekurangan anggota Pantarlih,” ucapnya.
Sementara itu, Fransiskus Xaverius Ama Bebe Bahy mengatakan,
dirinya bangga kepada Pantarlih yang sudah meluangkan waktu untuk bergabung
dalam pelaksanaan data Pemilih, sebab sukses tidaknya Pilkada tergantung
Pantarlih.
“Saya bangga sekali sama kalian petugas Pantarlih yang telah
ikut bersama-sama kami,” ungkapnya.
Budiono mengatakan, momen hari ini menjadi momen terbaik
karena digelarnya pelantikan Petugas Pantarlih, di mana Pantarlih adalah
pejuang sebenarnya dalam pemilihan, karena partisipasi Pantarlih sangat
diperlukan. Pantarlih harus memastikan semua warga mempunya hak memilih, dan selanjutnya
usai pelantikan, semua Pantarlih laporkan diri ke setiap RT sebelum lakukan
pendataan.
Budiono juga berpesan, agar pemutahiran dilakukan secara
hati-hati, dan tetap menjaga kesehatan dan terus berkoordinasi dengan KPPS, PPS
juga PPD.
“Kali ini pemutarhiran data akan mengunakan Aplikasi E-coklit, sehingga PPS dapat mengarahkan setiap Pantarlih untuk mendownload aplikasi tersebut,” pungkasnya.
Penulis: Evita
Editor: Sianturi