SALAM PAPUA (TIMIKA) – Kombes Pol. Dr. Victor Dean Mackbon,S.H,S.I.K,M.H,M.Si terpilih menjadi Komandan Upacara (Danup) pada upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-77 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (1/7/2023), dan Presiden Joko Widodo sebagai inspektur upacaranya (Irup).

Kepada salampapua.com, Perwira Menengah POLRI yang saat ini bertugas sebagai Kapolresta Jayapura Kota ini mengaku bersyukur dapat mewakili Polda Papua terpilih dari 10 Bhayangkara terbaik di jajaran POLRI se-Indonesia yang diseleksi melalui beberapa tahapan untuk menjadi Danup pada upacara hari kebesaran POLRI tersebut.

Bahkan menurut dia, baru kali ini perwakilan dari Polda Papua yang menjadi Danup pada upacara peringatan Hari Bhayangkara.

“Saya bersyukur ya menjadi Bhayangkara yang terpilih menjadi Komandan Upacara di hari Bhayangkara ke-77. Terlebih lagi, saya bisa mewakili seluruh personel yang ada di Polda Papua. Saya tidak  menyangka juga ya, setelah mengikuti tahapan-tahapan seleksi yang cukup ketat, yang diikuti 10 Bhayangkara terbaik perwakilan dari masing-masing satuan POLRI seluruh Indonesia,” ujarnya.

Lulusan Doktor Hukum dari Universitas Airlangga tahun 2020 ini juga mengaku bersukacita saat melaksanakan tugas tersebut karena dirinya juga sudah punya pengalaman saat menjadi Komandan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) pada Upacara HUT RI tahun 2010 yang lalu.

Dia mengungkapkan, dalam pelaksanaan upacara hari Bhayangkara yang baru kali ini dilaksanakan di Stadion Gelora Bung Karno, baru kali ini juga Inspektur Upacara memeriksa barisan pasukan dengan berjalan kaki sebesar lapangan sepakbola, di mana sebelum-sebelumnya menggunakan mobil.

“Pada saat pelaksanaan dan khususnya saat mendampingi Presiden Joko Widodo memeriksa barisan, saya sudah siap ya dan lebih yakin dalam menjalankan tugas sebagai seorang Bhayangkara  POLRI. Saat memeriksa barisan, Presiden menanyakan nama setiap batalyon yang berjumlah 9 batalyon yang mengikuti upacara tersebut,” ungkapnya.

Dia pun berharap agar ke depannya, ada juga personel Polri dari Polda Papua yang dapat tampil di event-event Nasional bahkan internasional.

“Kita dari Papua dan juga sebagai anak Papua, kita juga bisa tampil dan memberikan yang terbaik pada momentum-memontum seperti itu,” tutur pria kelahiran Manokwari Papua Barat tersebut, yang mana ayahandanya bernama  (Alm.) Ir. Hanoch Eliezer Mackbon asal Biak Numfor Papua dan ibundanya bernama (Almrh.) Charijati Mackbon asal Bogor.

Saat ini dirinya sedang mengikuti seleksi menjadi Komandan Upacara pada Upacara HUT RI tanggal 17 Agustus 2023 nanti.

“Mohon doanya dari masyarakat Papua agar saya bisa memberikan yang terbaik,” ujarnya.

Seperti diketahui, Dia pernah memegang sejumlah jabatan strategis di lingkup POLRI, seperti menjadi Kapolres di tanah Amungsa bumi Kamoro (Mimika Wee) Polres Mimika, Kapolres Jayapura serta juga pernah ditugaskan institusi POLRI ke luar negeri seperti halnya pada UNAMID di Sudan, CoESPU di Italia, dan Course Forensic Crime and Crime Prevention di Korea Selatan.

Wartawan/Editor: Jimmy