SALAM PAPUA (TIMIKA) - Pesawat Caravan Dabi Air PK-DPP
yang datang dari Nabire menabrak bukit saat mendarat di Lapangan Terbang
Pogapa, Distrik Homeyo, Kabupaten Intan Jaya, sekira pukul 09.50 WIT, Kamis
(7/12/2023).
Kapolres Intan Jaya, AKBP Afrizal Asri saat dikonfirmasi
menyampaikan bahwa pesawat tersebut diterbangkan oleh Capt. Irela dan Co-Pilot
Hendry serta membawa 5 penumpang, yakni Pdt. Saul Bagau, Melek Bagau, Debora
Bagau, James Bagau dan seorang anak kecil.
“Bersyukur tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, tapi
Capt. Irela, Melek B dan Debora B mengalami luka ringan dan saat ini telah
dibawa ke Puskesmas terdekat untuk mendapat perawatan medis,” ungkap AKBP
Afrizal.
Disampaikan bahwa akibat kejadian ini, pesawat mengalami
kerusakan pada beberapa bagian seperti baling-baling dan roda depan yang patah.
Insiden ini menjadi perhatian serius bagi otoritas terkait guna memastikan
keamanan penerbangan di wilayah tersebut.
“Kepolisian sedang menyelidiki kasus ini serta berkoordinasi
dengan pihak maskapai dan pihak Bandara untuk mengetahui faktor-faktor yang
berkontribusi (penyebab) pada kejadian ini,” ujarnya.
Sedangkan Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius
Benny Ady Prabowo dalam rilisnya menyebutkan, insiden tersebut kemungkinan
karena kondisi landasan yang licin serta rem pesawat yang tidak berfungsi
sempurna sehingga pesawat menabrak bukit di area parkiran pesawat.
Penulis : Acik
Editor : Jimmy