SALAM PAPUA (TIMIKA) - Polres Mimika memperketat pengamanan pelaksanaan rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan suara dan penetapan hasil Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Mimika, yang dilaksanakan di Hotel Cartenz, Jalan Budi Utomo Timika, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, Selasa (27/2/2024).

Pantauan salampapua.com, sebelum memasuki ruang kegiatan, semua tamu dicek menggunakan handheld metal detector untuk memastikan tamu tidak membawa barang berbahaya.

Kapolres Mimika, AKBP I Gede Putra mengatakan, untuk kegiatan pengamanan rapat pleno Kabupaten tersebut, 100 personel gabungan yang ditugaskan yakni dari unsur Polres Mimika, Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Papua, dan Kodim 1710/Mimika.

“100 personel gabungan ini untuk mengantisipasi potensi-potensi kerawanan, baik di tempat kegiatan maupun di luar tempat kegitan,” ujarnya.

AKBP Putra menjelaskan, dalam pengamanan ada juga personel yang dikerahkan untuk melakukan pengamanan dengan sistem penjagaan mobile atau sistem patroli demi memastikan tidak adanya kejadian-kejadian yang merugikan.

“Personel lakukan patroli sehingga apabila ada hal-hal yang terjadi di luar kegiatan, personel siap melakukan pengamanan,” jelasnya.

Ia menambahkan, saat pelaksanaan pleno terdapat tiga lokasi pengamanan, yakni dari pintu masuk petugas melakukan filter dengan mengecek undangan dan barang bawaan tamu undangan, kemudian di dalam hotel ada pengecekan lagi dari pihak KPU, dan juga ada pengecekan di halaman hotel.

“Dan sesuai arahan bahwa yang berhak masuk ke dalam ruang adalah mereka yang punya undangan dari KPU Mimika," tutupnya.

Penulis: Evita

Editor: Jimmy