SALAM PAPUA (TIMIKA) - Kepala Distrik Mimika Timur, Oktovianus Kum mengatakan, akan segera melaksanakan pertemuan bersama seluruh stakeholder, agar mengaktifkan pasar tradisional Mapurujaya yang terletak di Kelurahan Wania, Distrik Mimika Timur.

"Dalam waktu dekat, kita akan melakukan pertemuan bersama dengan Disperindag, Dishub, kepala-kepala kampung dan masyarakat di Mimika Timur, guna mengaktifkan kembali pasar tersebut,” ungkap Oktovianus, Rabu (22/5/2024).

Ia berharap  kepada Dinas Perhubungan (Dishub)  agar bisa mengatur trayek D khusus untuk taksi yang mengantar dan jemput masyarakat  Poumako ke Mapurujaya. Terminal itu juga, sebagai tempat transit bagi masyarakat dari Timika yang hendak ke Poumako.

“Masyarakat yang akan berjualan di pasar itu tentunya tidak bermalam, tapi akan kembali ke Poumako. Danitu berarti harus ada taksi yang ada di terminal itu,” jelasnya.

Selanjutnya, kurang lebih 19 pelaku usah diarahkan, agar segera menempati los-los yang ada gedung pasar yang diresmikan 27 Januari 2023 lalu itu.

“Kalau misalnya para pedagang yang sudah kita data tidak mau menempati pasar itu, maka kita akan izinkan orang lain supaya pasar tersebut harus tetap beroperasi,” ujarnya.

Penulis: Acik

Editor: Sianturi