SALAM
PAPUA (TIMIKA) – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
(Dispendikbud) Provinsi Papua Tengah menggelar lomba kompetensi siswa (LKS) SMK
tingkat Provinsi Papua Tengah tahun 2024, yang diselenggarakan di Timika,
Kabupaten Mimika, tepatnya di hotel Horison Diana, Senin (10/6/2024).
Adapun mata lomba pada LKS ini adalah Kabel
Jaringan Komputer Informasi (Information Network Cabling), Teknologi Informasi
Sistem Administrasi Jaringan (IT Network System Administration), Teknologi
Informasi Piranti Lunak untuk Bisnis (IT Software Solution for Business),
Teknologi Desain Grafis (Graphic Design Technology), Teknik Desain Laman (Web
Technologies), Pengelasan (Welding), Teknologi Otomotif Mobil (Automobile
Technology), Teknik Pemasangan Batu Bata (Bricklaying), Teknik Instalasi
Kelistrikan (Electrical Installation), dan Teknik Gambar Bangunan (CAD
Building).
Plt Kepala Dispendikbud Provinsi Papua Tengah,
Marten Ukago mengatakan bahwa kegiatan LKS ini bertujuan bukan hanya untuk menguji
kompetensi siswa secara spesifik tapi juga untuk menimbulkan rasa percaya diri agar
dapat mempersiapkan siswa tersebut di dunia kerja.
“Harapannya melalui LKS ini siswa bisa belajar
untuk mengembangkan diri dan memiliki kerja sama tim serta kemampuan
berkomunikasi dengan baik, agar hasilnya bisa maksimal,” ujarnya.
Marten mengungkapkan, pada LKS kali ini hanya
melibatkan dua Kabupaten (Mimika dan Nabire), namun ke depannya akan dilakukan secara
serentak untuk delapan Kabupaten.
“Sesuai arahan Pj Gubernur Provinsi Papua
bahwa siswa yang menang dalam LKS harus mendapatkan Rp 10 juta per-orang, semoga
itu bisa menjadi penyemangat bagi anak-anak kita. Selamat bagi anak-anak yang
menang, semoga ini bisa menjadi langkah anak-anak menjadi lebih baik ke depannya
dan terus meningkatkan keahliannya,” ungkap Marthen.
Sementara itu, Ricardo Maniani siswa kelas 2 dari
SMK Kasih Rafel Teknologi dan Rekayasa Mimika meraih Juara I pada lomba Welding
(pengelasan).
Kepala Sekolah SMK Kasih Rafael melalui Kepala
Pengembangan Kompetensi Siswa Natalis Fatubun mengatakan, ini merupakan
pengalaman pertama bagi SMK Kasih Rafael mengikuti LKS tingkat Provinsi. Meski
begitu, siswanya bisa meraih peringkat I LKS se-Provinsi Papua Tengah.
“Ini pengalaman pertama bagi SMK kami, tetapi
puji Tuhan siswa kami bisa raih Juara I welding. Sampai berada di titik ini
kami sudah melewati beberapa perlombaan di tingkat Kabupaten,” ujarnya.
Ia menjelaskan, Ricardo Maniani yang meraih
juara satu selanjutnya akan diberikan pelatihan khusus untuk bertanding di LKS
tingkat Nasional yang akan diselenggarakan di Lampung pada bulan September 2024
mendatang.
Penulis: Evita/Jimmy
Editor: Jimmy