SALAM PAPUA (TIMIKA) – Dalam upaya membangun relasi yang sehat antara pemerintah dan media, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Mimika menggelar sosialisasi Permenkominfo Nomor 4 Tahun 2024 tentang penyelenggaraan urusan pemerintahan konkuren di bidang komunikasi dan informatika.

Kegiatan yang menghadirkan narasumber dari Dewan Pers, Abdul Manan tersebut diikuti oleh para pimpinan media dan wartawan, berlangsung di Hotel Grand Tembaga, Senin (10/11/2025).

Dalam sambutan Bupati Mimika yang dibacakan oleh Plt Asisten III Bidang Administrasi dan Umum Setda Mimika, Evert Lucas Hindom, disampaikan bahwa amanah Permenkominfo No. 4 Tahun 2024 menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah daerah dan media lokal, khususnya dalam bentuk kerja sama berbayar.

“Untuk itu, Pemkab perlu merumuskan regulasi dalam bentuk Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur pola kerja sama tersebut,” ujar Evert.

Ia menegaskan bahwa dalam konteks relasi media, pemerintah daerah harus konsisten memberikan data dan informasi terbaru serta mempermudah akses ke narasumber di lingkungan Pemkab Mimika.

Selain itu, Evert juga menyoroti pentingnya pengembangan kapasitas sumber daya manusia (SDM) jurnalis, terutama terkait sertifikasi kompetensi.

“Sertifikat uji kompetensi wartawan merupakan syarat mutlak dalam kerja sama. Pemerintah daerah perlu memastikan jurnalis di wilayahnya sudah tersertifikasi, termasuk pemimpin redaksi yang wajib memiliki sertifikat uji kompetensi wartawan ahli utama,” jelasnya.

Evert berharap kegiatan sosialisasi ini dapat memperkuat pemahaman bersama sekaligus mempererat hubungan antara pemerintah dan media.

“Diharapkan sosialisasi ini dapat memberikan pemahaman dan memperkuat hubungan pemerintah dengan media. Kegiatan ini juga menjadi bentuk apresiasi kami kepada media yang selama ini menjadi mitra strategis dalam menyampaikan informasi dan program pemerintah kepada masyarakat,” pungkasnya.

Usai pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi serta sesi tanya jawab antara narasumber dan peserta sosialisasi.

Penulis: Evita

Editor: Sianturi