SALAM PAPUA (TIMIKA) – Salah satu tokoh masyarakat suku Amungme, Drs. Yoseph Yopi Kilangin dikabarkan meninggal dunia di RSUD Mimika sekira pukul 04.00 WIT, Rabu (22/3/2023).

Almarhum Drs. Yoseph Yopi Kilangin yang lahir pada 13 Januari 1966 ini merupakan mantan Ketua DPRD Mimika Periode 2004-2009.

Kepergian sosok yang juga sebagai Komisaris Lembaga Musyawarah Adat Suku Amungme (Lemasa) ini menyisakan duka bagi masyarakat Amungme. Setahun terakhir, ayah dari empat orang anak ini berjuang menyatukan kembali seluruh warga suku Amungme melalui Lemasa yang sempat vakum.

“Sebagai manusia kami sangat berduka, tapi Tuhan lebih sayang. Almarhum sebagai orang tua kami. Almarhum punya peran sebagai tokoh masyarakat yang bisa dijadikan panutan. Almarhum sebagai Komisaris di Lemasa dan selama ini dia ikut berjuang menghidupkan kembali Lemasa karena sudah lama vakum,” ungkap Jhon Beanal selaku Kerabat Almarhum kepada salampapua.com.

Jhon mengaku tidak mengetahui secara pasti penyakit yang diderita Almarhum, namun beberapa tahun terakhir sering menjalani pengobatan baik di Timika, Makassar bahkan hingga ke luar negeri.

“Semoga saudara kami diterima di sisi Allah. Kami sangat berduka,” ujarnya.

Wartawan : Acik

Editor : Jimmy