SALAM PAPUA (TIMIKA) – Pleno rekapitulasi
penghitungan hasil perolehan suara calon anggota legislatif (Caleg) tingkat
Kabupaten Mimika telah dilakukan untuk Distrik Mimika Barat Jauh (Dapil 6
Mimika), yang digelar di Hotel Cartenz Timika, Rabu (28/2/2024).
Rapat pleno ini dipimpin oleh Ketua KPU Kabupaten Mimika Dete
Abugau dan didampingi empat komisioner KPU lainnya yakni Budiono, Delince
Somou, Fransiskus Xaverius Ama Bebe Bahy dan Hironimus Kia Ruma.
Adapun capaian perolehan suara yang dibacakan oleh Ketua Panitia
Pemilihan tingkat Distrik (PPD) Mimika Barat Jauh, Edhy Rahayaan, adalah
sebagai berikut:
1. Asri Akkas, Caleg PKB dengan perolehan suara 443.
2. Dessy Putrika Rossrante, Caleg Partai Demokrat dengan
perolehan suara 435.
3. Yustinus M Tenawe, Caleg Partai Nasdem dengan perolehan suara
325.
4. Petrus Yanwarin, Caleg PSI dengan perolehan suara 301.
5. Saulus Ratu, Caleg Partai Perindo dengan perolehan suara
25.
Edhy mengungkapkan, dari total keseluruhan hasil rekapitulasi
penghitungan suara, hanya enam Caleg yang mendapatkan suara di Distrik Mimika
Barat Jauh, sedangkan untuk Partai lainnya sama sekali tidak memperoleh suara.
Penulis: Evita
Editor: Jimmy