SALAM PAPUA (TIMIKA) - HUT Satlantas ke-69 Tahun
2024 akan dirangkaikan dengan layanan screening malaria, pemeriksaan gula darah
dan kolesterol bagi seluruh masyarakat Mimika yang hadir. Kasatlantas Polres
Mimika, AKP Boby Pratama mengatakan, puncak HUT Satlantas jatuh pada
tanggal 22 September setiap tahunnya. Akan tetapi untuk di Mimika acara
puncak akan dilaksanakan tanggal 21 September di Lapangan Jalan WR Soepratman,
Petrosea.
Screening malaria menurut Boby, sebagai bentuk
keterlibatan Polri melalui Satlantas dalam menekan kasus malaria di Mimika.
Dengan demikian, diharapkan seluruh masyarakat Mimika bisa hadir dan
memeriksakan diri.
"Kami sudah bersurat ke Dinkes untuk layanan screening malaria
itu. Mudah-mudahan tidak ada halangan, karena ini sebagai partisipasi Polri
dalam upaya menekan kasus malaria di Timika," kata AKP Boby, Jumat
(21/9/2024).
Selain pemeriksaan malaria, gula darah kolesterol, kegiatan
puncak HUT Satlantas dilaksanakan color run yang diikuti oleh 3.000 pendaftar,
safety riding yang diikuti oleh 20 peserta, senam zumba, pemberian tali asih
kepada korban lakalantas, pemberian bantuan kaki palsu, dan diakhiri pembagian
doorprize.
"Di lokasi kegiatan puncak juga akan ada lapak-lapak
UMKM. Kami sengaja gelar di lapangan terbuka supaya seluruh masyarakat bisa
ikut," katanya.
Penulis: Acik
Editor: Sianturi