SALAM PAPUA (TIMIKA) - Masyarakat 7 suku di Kabupaten Mimika menyatakan sikap mendukung Pasangan Calon (Paslon) Gubernur Natalis Tabuni,S.S,M.Si dan Wakil Gubernur Titus Natkime,S.H,M.H di Pilkada Provinsi Papua Tengah tahun 2024.

Pernyataan sikap ini disampaikan dalam deklarasi yang dihadiri ratusan warga di Posko Pemenangan jalan Agimuga Mile 32, Kabupaten Mimika, Sabtu (12/10/2024).

"Hari ini dilakukan deklarasi dan menyampaikan pernyataan sikap dari masyarakat tujuh suku untuk mendukung Calon Gubernur Natalis Tabuni dan Wakil Gubernur Titus Natkime," ujar Tokoh Pemuda Amungme, Jemy Natkime.

Dukungan penuh untuk Titus Natkime menurut Jemy sudah digaungkan oleh masyarakat gunung dari Jigimugi, Bela Alama, sampai ke Duma.

"Hari ini yang datang merupakan warga Amungme, Moni, Dani, Nduga, Damal dan sebagian juga masyarakat Kamoro. Mereka semua sudah tahu bahwa Titus Natkime maju sebagai calon Wakil Gubernur, makanya mereka semua dukung penuh," katanya.

Masyarakat tujuh suku ini menyampaikan bahwa Titus Natkime merupakan anak Amungme sehingga Mimika merupakan basis yang sepenuhnya memberi dukungan. Dari pegunungan hingga ke pesisir berkomitmen mengikat suara untuk Paslon nomor urut 2 yang biasa disingkat NT ini.

"Itu  pernyataan sikap yang tadi disampaikan oleh perwakilan masing-masing 7 suku. Intinya masyarakat 7 suku ini tidak mau yang lain, karena mereka bangga ada anak Amungme yang maju sebagai Calon Wakil Gubernur Papua Tengah," kata Jemy menerjemahkan pernyataan sikap dari perwakilan masyarakat 7 suku, yang menggunakan bahasa daerah.

Sementara Tokoh Masyarakat Amungme, Yanes Natkime menyampaikan bahwa dari tahun ke tahun sama sekali tidak ada anak Amungme yang maju untuk menjadi pemimpin di tingkat Provinsi. Tahun ini anak asli sebagai pemilik hak ulayat yang maju sebagai Wakil Gubernur Papua Tengah, yaitu Titus Natkime.

"Titus mencalonkan diri berarti ada anak Amungme yang mau belajar tentang pemerintahan dan mau membangun daerahnya sendiri, jadi mohon dukungannya. Untuk Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur, masyarakat Mimika harus pilih nomor 2," ucapnya.

Titus Natkime menurut Yanes, merupakan anak gunung di Kampung Banti, Distrik  Tembagapura, sebagai pemilik tanah beroperasinya PT Freeport Indonesia, sehingga kami mengajak kepada seluruh masyarakat Nusantara yang ada di Tembagapura dan Kuala Kencana untuk memberi suara bagi kemenangan Paslon nomor urut 2, Natalis Tabuni dan Titus Natkime.

"Tahun ini anak Amungme asli maju sebagai calon Wakil Gubernur mendampingi pak Natalis, sehingga kita pastikan semua masyarakat 7 suku mendukung penuh. Pokoknya 100 persen suara masyarakat 7 suku dan suku lainnya di Mimika itu untuk dukung Natalis dan Titus," tutur Yanes.

Dengan majunya Titus, maka Yanes mengaku semakin percaya bahwa rencana Tuhan itu baik. Pada momentum ini, Yanes turut menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Amungme dan suku kerabat lainnya yang selama ini telah mulai menggaungkan nama Paslon Natalis dan Titus.

"Saya ucapkan terima kasih untuk seluruh masyarakat yang selama ini mulai menunjukkan dukungan. Lolos atau tidak lolos, kita tetap dukung dalam doa, karena saya yakin ini rencana Tuhan," katanya.

Adapun Paslon Gubernur Natalis Tabuni dan Wakil Gubernur Titus Natkime didukung partai Nasdem, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), partai Ummat, dan partai Buruh.

Penulis: Acik

Editor: Jimmy