SALAM PAPUA (TIMIKA) – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Mimika, Papua Tengah, menggunakan anggaran lebih dari Rp5 miliar untuk pengadaan sembilan unit sarana dan prasarana (sarpras) guna menunjang operasional penegakan peraturan daerah.

Kepala Satpol PP Mimika, Ronny S. Marjen, S.STP., M.H., mengatakan pengadaan tersebut mengacu pada Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 17 Tahun 2019 tentang Pemenuhan Hak PNS, Penyediaan Sarana dan Prasarana Minimal, Pembinaan Teknis Operasional, serta Pemberian Penghargaan bagi Satpol PP.

“Hari ini kami menyerahkan aset hasil pengadaan sarpras berupa kendaraan operasional. Ini merupakan bagian dari pemenuhan standar minimal sarana kerja Satpol PP,” ujar Ronny usai pemberkatan kendaraan, Selasa (20/1/2026).

Adapun sembilan unit kendaraan yang diadakan terdiri dari dua unit truk angkut personel yang dilengkapi pengeras suara, satu unit Toyota Innova, dua unit Toyota Hilux dengan pengeras suara, serta empat unit Toyota Avanza.

Ronny menegaskan seluruh kendaraan operasional tersebut telah disesuaikan dengan ketentuan, termasuk penggunaan stiker resmi Satpol PP, sehingga dipastikan hanya digunakan untuk kepentingan kedinasan.

“Kendaraan ini akan digunakan untuk patroli, razia, serta operasi pengamanan dan penegakan peraturan daerah,” jelasnya.

Pengadaan sarana dan prasarana tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Induk Tahun 2025. Menurut Ronny, proses pengadaan memerlukan waktu cukup lama karena seluruh unit harus diseragamkan sesuai ketentuan teknis.

Selain kendaraan, Satpol PP Mimika juga melakukan pengadaan perlengkapan pendukung lainnya, seperti tenda, jas hujan, dan rompi bagi personel.

“Setelah pemberkatan, kendaraan masih akan diurus administrasi pelat nomor di Samsat karena saat ini masih menggunakan pelat sementara dari dealer,” tambahnya.

Ia berharap tambahan sarana operasional ini dapat meningkatkan kinerja personel Satpol PP Mimika yang sebagian besar bertugas di lapangan.

“Dengan adanya sarpras ini, tugas personel menjadi lebih efektif. Selama ini banyak anggota menggunakan kendaraan pribadi untuk bertugas, sehingga pengadaan ini sangat membantu,” tutup Ronny.

Penulis: Evita

Editor: Sianturi