SALAM PAPUA (TIMIKA)- Calon Bupati Mimika nomor urut
02, Maximus Tipagau, menyalurkan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS)
04, Kelurahan Karang Senang, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, pada Rabu
(27/11/2024).
Maximus tiba di TPS sekitar pukul 10.15 WIT, disambut
antusias oleh warga yang sedang mengantre untuk mencoblos. Ia menyapa warga
dengan senyum ramah dan hangat sebelum memasuki bilik suara. Setelah mencoblos,
Maximus menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran pelaksanaan Pilkada
serentak di Kabupaten Mimika.
“Saya bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas kelancaran
Pilkada ini. Cuaca cerah hari ini menunjukkan berkat Tuhan bagi kita semua.
Saya percaya ketiga pasangan calon yang bertarung adalah putra-putra terbaik
Mimika,” ungkap Maximus.
Dalam kesempatan itu, Maximus mengajak masyarakat untuk
memilih berdasarkan hati nurani dan mendukung calon yang diyakini mampu membawa
perubahan positif bagi Mimika.
“Mimika harus menjadi daerah yang berbakti kepada bangsa dan
negara. Kepentingan masyarakat asli Papua (OAP) serta seluruh warga Mimika
adalah prioritas. Bersama, kita perlu membangun ekonomi, pendidikan, dan
kesehatan agar Mimika semakin maju,” tegasnya.
Ia juga meminta masyarakat menjaga suasana damai dan
kondusif selama proses Pilkada, mulai dari pemungutan suara hingga pleno
penetapan hasil.
“Mari kita ciptakan Pilkada yang aman, damai, dan penuh
kegembiraan. Pilih pemimpin yang rendah hati, peduli, dan siap bekerja untuk
semua tanpa memandang perbedaan,” tambahnya.
Komitmen untuk Masyarakat Kecil
Maximus menyampaikan keyakinannya bahwa ia bersama
pasangannya, Peggi Patrisia Pattipi, mampu meraih hingga 75 persen suara dalam
Pilkada Mimika.
“Kemenangan ini adalah milik rakyat kecil. Saya berjanji,
semua yang telah kami janjikan selama kampanye akan diwujudkan. Mulai dari
pasar untuk mama-mama, peningkatan pendidikan dan layanan kesehatan, hingga
pembangunan infrastruktur jalan. Saya akan berjuang sepenuh hati untuk rakyat
kecil,” ujar Maximus dengan penuh semangat.
Dengan optimisme tinggi, Maximus menutup pesannya dengan
harapan agar Pilkada kali ini menjadi langkah awal untuk membawa Mimika ke arah
yang lebih baik. “Puji Tuhan, perubahan untuk Mimika adalah tanggung jawab kita
bersama.” (Tim Media MP3)
Editor: Sianturi