SALAM PAPUA (TIMIKA) - Komunitas Desain Grafis Timika membagikan takjil gratis kepada pengendara yang melintas di Jalan Budi Utomo Timika, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Minggu (16/4/2023).

Ketua Komunitas Desain Grafis Timika, Raju mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan tersebut adalah sumbangsih dari seluruh anggota yang terdiri dari teman-teman muslim dan non muslim.

“Alhamdulilah kita bagikan 200 kotak kue dan 200 gelas es cincau. Acara kita berjalan sukses. Banyak antusias masyarakat menerima takjil yang kita berikan. Ini semua berkat kerja sama dan kepedulian seluruh anggota Desain Grafis,” ujarnya usai kegiatan.

Dikatakan komunitas ini baru terbentuk beberapa bulan, tetapi dirinya berharap kegiatan ini tidak hanya sampai disini tetapi semakin luas.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi, berhubung kita juga baru terbentuk. Harapannya kegiatan sosial ini tetap berjalan dengan tema yang lain, mungkin kita bisa berbagi ke panti-panti,” harapnya.

Sementara itu Pimpinan Balai Latihan Kerja Komunitas Yayasan Sahabat Muslim Indonesia Timika Abdul Aziz menambahkan, kegiatan ini dapat berjalan lancar atas dukungan dari banyak pihak.

“Alhamdulilah kegiatan ini berjalan lancar, saya berterimakasih juga kepada salampapua.com dan Timex yang juga sudah mendukung kegiatan hari ini,” tuturnya.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama di Balai Latihan Kerja Komunitas Yayasan Sahabat Muslim Indonesia di Jalan Hasanudin Timika.

Wartawan: Evita

Editor: Jimmy