SALAM
PAPUA (TIMIKA) - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) PK Hermon
Timika, Kabupaten Mimika, mengutus 10 siswa Orang Asli Papua (OAP) asli Amungme
Kamoro dan Lima suku kekerabatan lainya mengikuti tes keahlian di Makassar,
Sulawesi Selatan.
Ketua Yayasan SMK PK Harmon Timika, Yulian
Salosa mengatakan, SMK Hermon menjadi sekolah yang terpilih mengikuti program
dari Kementerian Pendidikan yaitu progam SMK PK Unggulan.
“Sebelumnya ada 100 anak kelas XII yang kami
tes untuk mengikuti program ini tapi hanya 10 anak yang mampu dan kompeten. Jadi
10 anak ini akan mengikuti tes Keahlian selama 3 bulan,” ujarnya kepada salampapua.com,
Kamis (25/4/2024).
Ia menjelaskan, siswa yang mengikuti tes
keahlian ini bersama-sama dengan SMK lainnya Se-Indonesia sesuai dengan jurusan
masing-masing, dimana ada beberapa jurusan yaitu Otomotif, Teknik Jaringan
Komputer, dan Teknik Geologi Pertambangan, selanjutnya semua siswa Se-Indonesia
akan disaring kembali, untuk mengikuti training selama satu tahun di Jepang.
“Mereka berangkat ke Makassar didampingi 6
guru dan setelah mengikuti tes semuanya disaring lagi serta akan dikirim ke
Jepang mengikuti training selama satu tahun,” ungkapnya.
Dia berharap semua siswa dapat mengikuti tes dengan
baik, sehingga mendapat nilai terbaik dan terpilih mengikuti training di
Jepang.
“Karena nanti hanya hasil nilai tes yang
menentukan Siswa lanjut ke Jepang, jadi saya berharap mereka bisa mendapatkan
nilai terbaik. Setelah mereka training di Jepang, mereka bisa pulang ke Timika
dan membawa ilmu dari sana serta dapat dipakai di dunia pekerjaan nantinya,”
tutupnya.
Penulis: Evita
Editor: Jimmy