SALAM PAPUA (TIMIKA) - Ausilius You meresmikan Kantor Sekretariat Tim Pemenangan Daerah (TPD) Kabupaten Mimika John Wempi Wetipo dan Ausilius You (JWW-AYO) yang akan bersaing pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah 2024, di Jalan Cendrawasih, Sabtu (21/9/2024).

Peresmian kantor tersebut dihadiri semua Partai Koalisi yaitu Gerindra, PKS dan Gelora Indonesia, para simpatisan JWW-AYO dan juga calon Gubernur Papua Tengah, John Wempi Wetipo melalui virtual Zoom Meeting.

John Wempi Wetipo melalui Zoom Meeting mengatakan, dengan diresmikannya Kantor Sekretariat di Timika, maka diharapkan menjadi tempat bagi semua masyarakat Mimika untuk saling mendukung JWW-AYO.

Menurutnya JWW-AYO memiliki program yang nyata salah satunya pembuatan kartu PPT Sejahtera, yang terafiliasi dengan semua aspek, mulai dari aspek kesehatan, pendidikan bahkan ekonomi.

“Karena sudah ada kantor kemenangan di Mimika maka semua relawan akan dibagikan kartu PPT Sejahtera, sehingga dapat merasakan kerja nyata dari saya dan Bapak You. Setelah kita naik barulah program ini kita berikan kepada semua warga Papua Tengah,” ujarnya.

Selanjutnya, Ausilius You mengatakan, peresmian ini bukan hanya peresemian sebuah tempat namun ini peresmian semangat, tekat dan harapan, gedung ini merupakan markas besar JWW-AYO menuju satu tujuan besar, untuk perubahan besar bagi Papua Tengah.

“Karena saya dari Mimika maka saya minta Mimika bisa menang 70 persen, buktikan bahwa kita satu hati, satu visi dan satu langkah membawa Papua Tengah menuju yang lebih baik. Tunjukkan kali ini kita menjalankan politik yang riang gembira sehingga kita munculkan semangat positif,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua TPD Mimika, Tanzil Azharie mengatakan, peresmian ini sebagai bentuk pertemuan semua koalisi bersatu di Mimika untuk mendapatkan hal yang baik.

“Mari bersatu dukung JWW-AYO untuk perubahan besar di Daerah Otonomi Baru (DOB). Kita lakukan peresmian yang sederhana namun kedepannya JWW-AYO akan melakukan hal besar untuk Papua Tengah,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Provinsi Papua Tengah, Ardi, ST mengatakan, kantor Sekretariat di Mimika merupakan rumah besar untuk menjemput kemenangan di Mimika. Target Mimika 70 persen maka diharapkan Partai Koalisi bisa berjalan lebih cepat.

“Kita harus jalan dengan cepat sehingga mencapai target, kita pantas memilih JWW-AYO sebab pasangan tersebut sudah sangat berpengalaman dalam memimpin,” pungkasnya.

Penulis: Evita

Editor: Sianturi