SALAM PAPUA (TIMIKA)- Sebagai konsumen cerdas, kita harus bijak sebelum menggunakan kosmetik tertentu agar tidak menyesal di kemudian hari, mengingat pemakaian kosmetik langsung bersentuhan dengan kulit dan bersifat jangka panjang. Dengan kata lain, pilih kosmetik jangan asal ikut tren.

Tak dimungkiri, industri kosmetik di Indonesia berkembang pesat, bahkan di masa pandemi, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mencatat terdapat kenaikan jumlah perusahaan kosmetik sebesar 20,6% sepanjang 2021 hingga 2022. Banyaknya produk kosmetik yang beredar di pasar tak jarang menimbulkan kebingungan konsumen dalam memilih produk yang sesuai.

Hal utama dalam memilih produk kosmetik adalah perhatikan kredibilitasnya. Disampaikan Head of Skinproof, Theresia Sinandang, konsumen perlu memahami produk dari sumber yang kredibel dan terpercaya. “Pilih produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit. Jadi jangan ikut-ikutan teman, karena produk yang sama belum tentu cocok,” ujarnya di acara Skinproof Workshop: The Importance of Product Credibility di kantor pusat Arya Noble Jakarta, baru-baru ini.

Theresia mengatakan, klaim pada produk merupakan alat marketing yang sangat powerful namun harus dapat dipertanggungjawabkan. Setiap produk kosmetik dan perawatan kulit memiliki klaimnya masing-masing, mulai dari membersihkan, menghilangkan, menyamarkan atau hypoallergenic. “Klaim produk dari produsen merupakan salah satu pertimbangan penting bagi konsumen dalam memilih produk,” ujarnya seraya menambahkan produsen kosmetik harus dapat memberikan klaim produk yang akurat pada kemasan agar tidak menyesatkan konsumen.

Kesempatan sama cosmetc scientist apt Ike Indrawanti, mengungkap dalam menentukan klaim produk perlu dilakukan riset dan analisis mendalam untuk memastikan bahwa kandungan pada produk tersebut memiliki kadar yang tepat untuk memberikan hasil pada penggunanya. “Sehingga saat konsumen melihat klaim pada produk yang telah diuji, mereka merasa yakin dengan produk tersebut karena telah melalui berbagai tahapan riset di laboratorium,” terangnya.

Untuk diketahui, Skinproof (PT Derma Lab Asia) dalam hal ini merupakan perusahaan yang melakukan uji coba terhadap produk kosmetik untuk memastikan bahwa kandungan yang terdapat di dalamnya, telah sesuai dengan manfaat yang diharapkan dari produk tersebut.

Managing Director Arya Noble, Alfons Sindupranata, mengatakan Skinproof merupakan salah satu anak perusahaan Arya Noble, yang telah dipercaya oleh berbagai perusahaan ternama untuk melakukan uji coba kosmetik dan riset konsumen untuk mengembangkan produk yang kredibel, dan dapat menjadi game-changer di pasar kosmetik yang terus berkembang.

“Sejak 2017, Skinproof telah dipercaya oleh berbagai merek ternama, seperti White Lab, Somethinc, Erha, dan Paseo untuk melakukan serangkaian riset mulai dari consumer insight, cosmetic claim support, sensory research hingga konsultasi dan layanan regulasi untuk produk kosmetik,” ujar Alfons. (HG)

Editor: Sianturi