SALAM PAPUA (TIMIKA) - Tahun 2024, Kabupaten Mimika menerima bantuan pangan berupa beras dari Badan Pangan Nasional, dan bantuan pangan tersebut disalurkan kepada semua kampung dan kelurahan se-Mimika.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Mimika, Yulius Koga mengatakan, tahun 2024 ini Mimika menerima bantuan sebanyak 221.000 ton beras dari Badan Pangan Nasional. Namun bantuan tersebut mengalami penurunan. Yang mana sebelumnya di tahun 2023, Mimika menerima bantuan sebanyak 223.000 ton.

“221.000 ton beras ini telah diberikan bertahap dan sudah diberikan habis sebanyak 3 tahap, penerimaan tahun ini dikurangi tanpa ada penjelasan dari pusat,” ujarnya saat ditemui di Pusat Pemerintahan, Senin (7/10/2024).

Ia menjelaskan, karena ada pengurangan pemberian bantuan, sehingga data penerima juga ikut dikurangi. Semua data penerima diberikan oleh pusat dengan jumlah pemberian beras 10 kilogram per kepala keluarga.

“Semua data penerima diberikan dari pusat, sehingga kami Pemkab Mimika hanya memantau dan melaporkan. Pusat juga menetapkan per KK menerima 10 kilogram,” jelasnya.

Dengan pengurangan penerima dari Pusat, kata Yulius, Kelurahan Perintis menolak untuk menerima bantuan tersebut, sehingga beras yang tersisa akan dilaporkan ke pusat, namun pihaknya akan meminta surat pernyataan menolak bantuan.

“Tahun 2023 itu Kelurahan Perintis mendapatkan bantuan untuk 14 KK, namun karena ada pengurangan penerima, Kelurahan Perintis menolak untuk menerima bantuan tersebu. Jadi saya menunggu surat pernyataan menolak dari Perintis,” ungkapnya.

Penulis: Evita

Editor: Sianturi