SALAM PAPUA (TIMIKA) - Bentuk kasih selama Bulan Suci Ramadhan 1446 H, TNI AL bersama Lembaga Anti Narkotika (LAN), Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (GM FKPPI) dan Badan Narkotika Nasional (BNN) bagi-bagi takjil kepada masyarakat Mimika, di Jalan Budi Utomo Ujung, Kelurahan Kamoro Jaya, Distrik Mimika Baru, Minggu (16/3/2025). 

"Ini sebagai bentuk kasih di bulan suci ini kepada seluruh pengendara sepeda motor dan mobil, serta masyarakat lainnya yang melintas. Bagi takjil ini kolaborasi bersama mitra," kata Danlanal Timika, Letkol Laut (P) Benedictus Hery Murwanto.

Ada 250 paket takjil yang dibagikan diharapkan bisa menjadi berkah buka puasa bagi warga yang menerima. Pembagian takjil ini, juga sebagai upaya memupuk toleransi antar umat beragama di Timika, sehingga takjil juga dibagikan bagi warga yang non muslim.

Sementara Ketua LAN Timika, Mawar Selviani Soplanit mengatakan, Bulan Suci Ramadhan merupakan momen penuh kasih dan saling berbagi. 

"Pembagian takjil ini sebagai bentuk kasih bagi yang sementara berpuasa, sehingga takjil bisa dinikmati saat berbuka," katanya. 

Uniknya salam momen ini, BNN juga hadir untuk mengimbau kepada setiap penerima takjil, khususnya pemuda agar menjauhi narkotika. 

"Kami dari BNN juga hadir sekaligus mengimbau untuk anak-anak agar menjauhi narkoba," kata Kepala BNN Mimika, Kompol Mursaling.

Penulis: Acik

Editor: Sianturi