SALAM PAPUA (TIMIKA) - Berhasil melalui rintangan berat di babak 80 dan 32 besar Liga 3 Nasional, kini Waanal Brothers Football Club (WBFC) Mimika sudah menjejakkan kaki di babak 16 besar. Bahkan klub yang berasal dari Kampung Waa, Tembagapura ini optimis masuk Liga 2 Nasional. Bahkan tim bentukan Four Brothers (Ray, Joe, Jason, Randy) ini sudah siap menghadapi Babak 16 besar.
Head Coach WBFC Mimika, Sahala Saragih mengungkapkan rasa syukurnya atas kemenangan yang didapatkan WBFC, dan kini sudah menapaki putaran 16 besar dalam Liga 3 Nasional. Dan dengan masuknya WBFC dalam 16 besar, membuat tim optimis dengan tekat dan kerja keras dapat lolos pada Liga 2 nantinya.
“Puji Tuhan WBFC dapat 1 suara atau menjadi voters di PSSI. Dan ini menjadi prestasi tersendiri bagi WBFC yang baru memulai kiprahnya di sepakbola Indonesia,” ujarnya saat dihubungi salampapua.com, Jumat (17/5/2024).
Menurutnya, WBFC telah melewati fase-fase yang berat di babak 60 dan babak 32 besar dan WBFC bisa sampai di babak 16 besar. Hal itu bisa digapai berkat usaha dan kegigihan dari semua pemain, serta support yang besar dari management WBFC serta tuntunan dari Tuhan.
“Kita semua, tim dan pemain melakukan apa yang menjadi tugas masing-masing, sehingga selebihnya Tuhanlah yang membantu kita. Dan kita percaya Tuhan ada untuk menuntun kita,” ungkapnya.
Ia menjelaskan, untuk menghadapi babak 16 besar ini, pemain WBFC telah melakukan latihan kembali yang cukup intensif. Semua pemain sampai saat ini dalam keadaan sehat, sehingga diharapkan dalam permainan 16 besar nantinya, tim dapat bermain dengan baik.
“Kami juga meminta dukungan dan doa kepada semua masyarakat Papua terlebih khusus kepada masyarakat Mimika, sehingga WBFC dapat melambung tinggi di Liga 3 Nasional ini,” harapnya.
Pada Babak 16 Besar nanti, WBFC akan bersaing dengan PSM Madiun, Persikas Subang dan Persibo Bojonegoro.
Penulis: Evita
Editor: Sianturi