SALAM PAPUA (TIMIKA) - Angelina Magal, peserta
beasiswa Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK), yang
menempuh pendidikan di SMAS Katolik Villanova Manokwari, berhasil meraih medali
emas pada ajang World Invention Competition & Exhibition (WICE) tahun 2024
di Malaysia.
Kompetisi WICE 2024 sendiri digelar mulai 21 - 26 September
2024 di MAHSA University Malaysia. Angelina Magal merupakan siswi asli Suku
Amungme angkatan pertama, dalam peserta program beasiswa YPMAK yang merupakan
pengelola dana kemitraan PT Freeport Indonesia (PTFI).
Kepala SMAS Katolik Villanova Manokwari, Pater Stevanus Alo,
OSA menjelaskan, Angelina Magal dan beberapa siswa di Manokwari mengikuti
kompetisi sains internasional di MAHSA University Malaysia dan mendapatkan
mendali. Kompetisi ini merupakan program yang lahir dari Yayasan Sejahtera
Indonesia Barokah (YISB), kemudian dari YISB dibentuk organisasi dengan nama
“Terang Papua”.
“Nah dari Terang Papua tiap tahunya memiliki Program Olimpiade
Internasional, sehingga untuk mengikuti olimpiade WICE, siswa SMA se-Manokwari
mengikuti seleksi dari tanggal 12-16 April. Kami dari Villanova Manokwari
mengikutkan 5 anak kami, namun yang berhasil lolos seleksi untuk WICE 2 anak,
dan 2 anak akan mengikuti kompetisi di Bali,” ujarnya saat dihubungi
salampapua.com, Minggu (29/9/2024).
Lanjutnya, 2 siswa yang dinyatakan lulus yaitu Angelina
Magal dan Edgar Baskoro Patiselanno, dan selanjutnya Angelina Magal bersama
siswa lainnya membentuk satu tim dengan personel 5 orang.
Selanjutnya tim mendapatkan bimbingan dari April hingga
September, untuk membuat karya Ilmiah dengan Judul 'OPFIT' (Gelatin Cladding
based optical fiber sensor for detection of microplastic concentration in
seawater). Dimana pada kompetisi tersebut Tim Angelina Magal, membuat satu
produk alat Microplastik, yakni mengukur konsentrasi mikroplastik di air
kemudian dites di Pulau Lemon, Manokwari.
“Karya Ilmiah OPFIT inilah yang diuji di WICE, namun
sebelumnya mereka diuji kesiapan materi OPFITnya oleh beberapa Profesor di
Surabaya pada tanggal 16-19 September, dan pada tanggal 20 September kami
terbang ke Malaysia. Kemudian 21-23 September tim kembali mempersentasikan
OPFIT di depan juri WICE,” jelasnya.
Setelah presentasi, kata Pater, atas perjuangan Angelina
Magal bersama tim, bisa meraih medali emas, penghargaan dari MICA Award.
Pihaknya sangat mengapresiasi perjuangan Angelina Magal dan Tim Papua Bisa
Manokwari, yang telah mengharumkan Tanah Papua di ajang kompetisi WICE 2024 di
Malaysia.
“Puji Tuhan atas perjuangan, pada tanggal 25 September
diumumkan mereka bisa mendapatkan medali emas, dan juga MICA Award. Dalam
kompetisi tersebut diikuti secara offline oleh 18 Negara, dan ada beberapa
Negara mengikuti secara online,” ungkapnya.
"Saya senang karena mendapatkan kesempatan ini. Lewat
SMAS Katolik Villanova, saya mendapatkan pengalaman yang sungguh
berharga," kata Angelina Magal.
Kata dia, dirinya bercita-cita sebagai dokter dan ini akan
diwujudkan dengan sungguh-sungguh dan terus belajar giat. Ia juga
berterimakasih kepada semua pihak atas kesempatan yang diberikan kepada
dirinya.
"Terimakasih kepada Pater, SMAS Katolik Vilanova
Manokwari, YISB, Terang Papua Manokwari, Pak Yasin Wijaya Sebagai Ketua YISB,
Pak Budi Santoso, M.Pd sebagai pendamping Karya ilmiah, Para Pastor, Suster,
bapak Ibu guru di sekolah tercinta SMAS Katolik Villanova dan teristimewa
kepada PT Freeport Indonesia, YPMAK, dan SATP Timika tempat SMP saya,"
ungkapnya.
Penulis: Evita
Editor: Sianturi